Assalamualaikum. Bagi yang baca blog aku, mungkin sadar kalau jarak antara lamaran ke pernikahan aku yang insya Allah dilaksanakan pada 12 April 2014 hanya berselang 2 bulan. Well, keluarga papaku adalah orang sunda yang menganut kepercayaan bahwa jarak antara lamaran ke pernikahan tidak boleh terlalu lama. Kalau bisa hanya 1 minggu saja atau paling maksimal 2-3 bulan. Dan di adat sunda, calon pengantin tidak boleh ikut campur dalam persiapan pernikahan. Bersiaplah kawan-kawan sundanese capeng yang akan dilamar, bukan tidak mungkin keluarga besar kamu akan menyuruh kamu lepas tangan untuk masalah persiapan pernikahan. Untungnya mamaku berdarah palembang. Jadi walaupun keluarga sunda ku bilang jangan ikut campur, aku tetap membantu mama mencari info, memutuskan, dan menyiapkan segala sesuatunya.
Beberapa list yang harus di makesure adalah:
1. Venue: Gedung Serbaguna Komplek DPR Kalibata (belum fix)
2. Catering: Amira Catering (belum fix)
3. Busana akad: Arabella - rekanan Amira (belum fix)
4. Busana resepsi pengantin&orgtua: Arabella (belum fix)
5. Foto & video: Mas Apil (belum fix)
6. Dekorasi: Amira Catering (belum fix)
7. Undangan: Bang Gugun (belum fix)
8. Souvenir: Dani Craft / Yippie Photobooth (belum fix)
9. Cincin: Toko Emas Samudra (belum fix)
10. Mahar: Antam + Gramedia + Mayestik (belum fix)
11. KUA: (belum fix)
12. Penghulu: (belum fix)
13. Seserahan: (belum sama sekali)
14. Busana kaka beradik anty: Arabella (belum fix)
15. Busana kaka beradik yasin: Arabella (belum fix)
16. Tema warna: Silver - Pink (belum fix)
17. Busana keluarga mama: Ahmad Thamrin City - kebaya silver + songket ijo&biru
18. Busana keluarga papa: silver (belum fix)
19. Busana keluarga yasin: baby pink (belum fix)
20. Makeup keluarga yasin: pribadi
21. Makeup keluarga mama: arsi (belum fix)
22. Makeup keluarga papa: Arabella (belum fix)
23. Akad: Adat Sunda (Sungkem, Saweran, Nincak Endog / menginjak telur, Huap Lingkung / suap-suapan, Pabetot Bakakak / tarik-tarikan ayam bakar)
24. Resepsi : Nasional / Adat Palembang (tanpa tarian pagar pengantin)
Huaaaahhhh, ketika di list begini ketahuan banget mana aja yang belum. Mungkin banyak yang bingung kenapa belum ada yang fix. Well, I'm gonna tell you the whole story on my next blog post.
See ya! Assalamualaikum
Hai mba miranty boleh minta price list amira cateringnya kah ?
ReplyDeleteEmail ke nenilestyowati@ymail.com ya
Terima kasih
halo neni salam kenal. sudah aku email yah. kalo kamu mau diadd grup jgn lupa add aku di wa yah hehehe :D
Delete